Selasa, 12 September 2017

Spektakuler...., Dua Desa di Kecamatan Sumbersuko Meraih Prestasi di Ajang Karnaval Umum Tingkat Kabupaten Lumajang.


Tidak sia sia semua jerih payah dari Desa Mojosari dan Desa Labruk Kidul dalam menyiapkan semua perlengkapan yang dibutuhkan dalam mengikuti even karnaval umum tingkat Kabupaten Lumajang. Panitia dan Tim kreatif bahu membahu menyusun ide dan strategi,  para penari yang merupakan generasi muda dari dua desa ini tak kenal lelah menghafalkan koreo yang diajarkan oleh sang pelatih. Dan hasil yang diperoleh sangat sepadan dengan jerih payah mereka.


Dalam even Karnaval Umum Tingkat Kabupaten Lumajang yang diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 10 September kemarin Desa Mojosari yang tampil dengan tema "Nyi Girah Calon Arang" meraih juara III dan Desa Labruk Kidul dengan tema "Tari Glipang Ngarak Manten" meraih juara harapan III untuk kategori karnaval umum.  Bahkan Desa Labruk Kidul juga meraih juara II untuk kategori mobil hias. Inilah bukti bahwa banyak bakat terpendam yang dimiliki oleh Desa Desa yang ada di Kecamatan Sumbersuko.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

SELAMAT DATANG DI WEBBLOG KELOMPOK INFORMASI MASYARAKAT. WEBBLOG INI MERUPAKAN MEDIA INFORMASI DAN KOMUNIKASI BAGI ANDA UNTUK MENGENAL LEBIH DEKAT KABUPATEN LUMAJANG DARI BERBAGAI ASPEK DIANTARANYA PELAYANAN MASYARAKAT, POTENSI WILAYAH, SARANA-PRASARANA, DAN BEBERAPA INFORMASI LAINNYA YANG BISA ANDA SERAP.. SELAMAT MEMBACA...!!

MOTTO KIM

BERAKSI (BERSAMA, ASPIRATIF, KOMUNIKATIF, SOLUTIF DAN INSPIRATIF)

STOP HOAX

STOP HOAX

LAYANAN E-KTP

LAYANAN E-KTP

INGAT 3M+...!!!!

INGAT 3M+...!!!!

KAMPANYE IMUNISASI MR

SEKRETARIAT

Jl. Raya Sumbersuko No.
Desa Labruk Kidul Kec. Sumbersuko
Kabupaten Lumajang

Email :
kimtributari@gmail.com

Kontak Person :
Maya Windhi (082234789500)

TERJEMAHAN

STATISTIC

TRAFFIC KUNJUNGAN


JADWAL HUT RI KE-72

PERSIAPAN KARNAVAL