Mitra Perpustakaan Daerah Lumajang dan 28 Perpustakaan Desa yang ada di Kabupaten Lumajang mulai tanggal 4 hingga 7 Juli 2018 mengikuti kegiatan Peer Learning Meting di Yogyakarta. Kegiatan ini di ikuti oleh Perpustakan Desa (Perpusdes) , TBM (Taman Baca Masyarakat), dan Perpustakaan Daerah se Indonesia. Kegiatan ini di Danai oleh Coca Cola Foundation Indonesia. Kegiatan Peer Learing Meeting Nasioanal bertujuan untuk Tranfarmasi Perpustakaan Berkelanjutan menuju literasi untuk kesejahteraan masyarakat. Lokasi Kegiatan Peer Learning Meeting Perpuseru Nasional 2018 dilaksanakan di Hotel Royal Ambarukmo Jl. Jalan Laksda Adisucipto No. 81, Caturtunggal, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281.
Agenda Acara dimulai pada hari Rabu 4 Juli 2018 sampai dengan Sabtu, 7 Juli 2018. Kegiatan tersebut dimulai dengan melakukan registrasi peserta, Briefing Mekanisme Pengaturan Kegiatan Peer Learning Meeting Nasional, Pleno 1, Kelas Peminatan, Awarding Ceremony, Pleno ke 2 Press Conference dan sesi tanya jawab dengan (CCFI, perpusnas, Bappenas, dan BMGF).Offical ceremony Highlig Capaian Perpuseru, Launcing Panduan Perpuseru dan Impact Story Book. Festifal Lapak.
Untuk Kecamatan Sumbersuko sendiri ada 3 Perpustakaan Desa yang mengikuti Peer Learning Meeting Nasiaonal yaitu Perpustakaan Desa Gudang Ilmu Mojosari, Perpustakaan Desa Sumber Ilmu Labruk Kidul, Perpustakaan Desa Kebonsari. Dalam kegiatan yang diadakan perpuseru ini Perpustakaan Desa mojosari berhasil meraih Lomba Menulis Cerita Impact terbaik dan Lomba Vidio Cerita Impact terbaik. Untuk pemenang Lomba Tulis cerita Impact terbaik Perpustakaan Desa di Lumajang yang berhasil meraih Lomba Cerita terbaik yaitu Perpustakaan Desa Gudang Ilmu Mojosari Kecamatan Sumbersuko, Perpustakaan Desa Sidorejo Kecamatan Rowokangkung, Perpustakaan Desa Pandan Wangi Kecamatan Tempeh dan yang berhasi meraih Lomba Vidio Cerita Impact Perpustakaan Desa Gudang Ilmu Mojosari Kecamatan Sumbersuko dan Perpustakaan Desa Kartini Desa Sukosari Kecamatan Kunir. Lomba Best costume terbaik juga berhasil diraih oleh Umi Lati peserta dari Perpustakaan Desa Harapan Bunda Yosowilangun Kidul. Selain itu Kabupaten Lumajang juga mendapat penghargaan Lapak Terbaik..
0 komentar:
Posting Komentar