Kamis, 10 Agustus 2017, bertempat di Posyandu Gerbangmas Nusa Indah RW 005 Desa Laburk Kidul Kecamatan Sumbersuko, Kader Posyandu bekerja sama dengan Pokja IV PKK Kecamatan Sumbersuko mensukseskan kegiatan Bulan Timbang, Vitamin A dan Pemberian Obat Cacing.
Bulan Timbang atau lengkapnya
Bulan Intensifikasi Penimbangan merupakan kegiatan inovasi yang dilakukan Oleh
Dinas Kesehatan Lumajang yang bertujuan untuk melakukan deteksi dini dalam upaya menemukan masalah gizi yang
terjadi di wilayah Kabupaten Lumajang. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutinan
yang dilakukan pada Bulan Februari dan Bulan Agustus dengan sasaran semua
balita yang berada di wilayah Kabupaten Lumajang tanpa terkecuali. Aktivitas kegiatan di bulan intensifikasi
penimbangan meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemberian vitamin A serta obat cacing kepada bayi dan balita.
0 komentar:
Posting Komentar